[Intermeso] Update Buku-Buku Tere Liye


Begitu saya melihat tweet dari akun twitter @tereliye_quote yang memaparkan update buku-buku dari Tere Liye, saya tertarik membuat postingan serupa di blog ini. Sebagai pengingat saja pada buku beliau. Saya memang menyukai cerita-cerita yang beliau karang. Selain menghibur, buku Tere Liye sarat dengan pembelajaran. Kisah yang disusunnya sederhana tapi sukses dikemas apik. Membaca buku-buku beliau tidak akan membosankan (menurut saya).

Saya sudah membaca 9 buku Tere Liye: Tentang Kamu, Hujan, Pulang, Rindu, Berjuta Rasanya, Kau, Aku & Sepucuk Angpau Merah, Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin, Bidadari-Bidadari Surga, Hafalan Shalat Delisa. Dan yang masih menjadi buku favorit dan pernah saya baca berulang-ulang adalah buku Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin.

Dan ada sedikit bocoran nih! Tahun 2017, rencananya Tere Liye akan menerbitkan 3 buku baru.

  • #aboutfriend
  • Bintang (serial Bumi #4)
  • Yang Telah Lama Pergi



Daftar Buku Tere Liye :

1. Tentang Kamu

2. Matahari (serial Bumi #3)

3. Hujan

4. Pulang

5. Bulan (serial Bumi #2)

6. #aboutlove

7. Rindu

8. Dikatakan atau Tidak Dikatakan Itu Tetap Cinta

9. Bumi (serial Bumi #1)

10. Amelia (serial Anak-Anak Mamak #1)

11. Negeri di Ujung Tanduk

12. Sepotong Hati yang Baru

13. Negeri Para Bedebah

14. Berjuta Rasanya

15. Kau, Aku & Sepucuk Angpao Merah

16. Sunset & Rosie

17. Ayahku (bukan Pembohong)

18. Eliana (serial Anak-Anak Mamak #4)

19. Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin

20. Pukat (serial Anak-Anak Mamak #3)

21. Burlian (serial Anak-Anak Mamak #2)

22. Rembulan Tenggelam di Wajahmu

23. Bidadari-Bidadari Surga

24. Moga Bunda Disayang Allah

25. Kisah Sang Penandai

26. Hafalan Shalat Delisa

26 buku di atas sesuai yang diurai akun twitter @tereliye_quote. Ada 1 buku yang menurut saya tidak masuk list di atas, dan dari informasi goodreads buku tersebut juga karya Tere Liye.

The Gogons: James & the Incredible Incident


Nah, dari 26 buku Tere Liye di atas, buku mana saja yang pernah kamu baca?

4 comments:

kikik mengatakan...

Wah siap siap uang nih. Gaboleh ketinggalan 💕💕

Everything with Athaya mengatakan...

Aku tinggal The Gogons: James & the Incredible Incident yang masih belum baca. Lebih karena kebeadaannya udah nggak ad adi toko buku. Hyoo,, mana buku tere liye favoritmu ?

Hapudin mengatakan...

Iya harus dicegat nih, biar nggak ketinggalan.

Hapudin mengatakan...

Iya nih, saya malah tidak tahu kalau ada buku itu. Hahaha. favorit saya tetap 'Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin' Pernah membacanya sampai berulang-ulang..

Posting Komentar